Silakan hubungi kami untuk mendapatkan pelayanan psikologis pada area Industri & Organisasi (psikotes untuk seleksi promosi, dll), area pendidikan (seleksi masuk sekolah, IQ test, penjurusan, dll) dan perkembangan anak (screening tumbuh kembang, tes kematangan sekolah, dll).
telp/fax: 0711-354591
email: [email protected] dan [email protected]
Seiring meningkatnya kebutuhan akan pelayanan psikologis secara profesional untuk mengoptimalkan perkembangan sumber daya manusia dan organisasi, lahirlah Magna Penta sebagai sebuah konsultan psikologi. Pelayanan kami berlandaskan pada komitmen untuk menggali potensi-potensi dan mengembangkan individu, dalam setting organisasi, industri maupun pendidikan. Following the increasing demand of professional psychological practices to optimize human and organization development, Magna Pénta is founded as a psychological consultant whose services focused on exploring potentials and developing human in industrial and organizational field and also educational field.
Magna Penta didirikan oleh 5 orang psikolog dan ilmuwan psikologi yang meyakini bahwa setiap individu membutuhkan psikologi dalam seluruh aspek kehidupannya. Dari situlah kata Penta berasal, yang berarti ‘lima’. Magna melambangkan semangat pendiri untuk mencapai tujuan dan menjadi ‘besar’ dalam upaya pemberian pelayanan psikologis.
Menjadi penyedia jasa psikologis yang terdepan, dengan mengandalkan sikap profesional, keterandalan, dan inovatif, serta diakui keahliannya pada bidang yang menjadi fokus pelayanan.
Tim kami terdiri dari para psikolog dan ilmuwan psikologi yang memiliki kompetensi sesuai keahliannya masing-masing. Setiap anggota tim memiliki keahlian dan pengalaman dalam memenuhi kebutuhan klien dalam 3 area pelayanan yag kami sediakan: Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Pendidikan serta Psikologi Perkembangan Anak.
Untuk memperoleh hasil akhir yang berkualitas demi memenuhi kebutuhan klien, Magna Penta juga didukung oleh jaringan associates yang juga memiliki kompetensi sangat memadai di bidang psikologi sesuai dengan bidang keahlian masing-masing.
Magna Penta memberikan pelayanan psikologis dengan menggunakan alat ukur yang modern dan akurat, yang meliputi penggunaan alat ukur psikologi yang terstandardisasi, materi pelatihan dan strategi pengembangan organisasi, serta dukungan literatur yang memadai. Magna Penta juga senantiasa berkomitmen untuk mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dalam pemberian pelayanan.
Magna Penta menyadari pentingnya dukungan infrastruktur untuk dapat melaksanakan pemeriksaan psikologis secara profesional. Saat ini, fasilitas yang tersedia meliputi: ruang tes massal, ruang tes individual, ruang pemeriksaan anak, ruang wawancara, ruang tunggu peserta, ruang staf dan administrasi, musholla, kamar mandi di tiap lantai, wi-fi, , serta perabotan pendukung pemeriksaan seperti meja dan kursi, papan tulis,in-focus dan projector.